Ads

Monday, 12 January 2015

Jalan-Jalan ke Air Terjun Suwono Ngawi

 

Sore itu ternyata menjadi waktu yang sangat berharga untuk saya, kenapa ? Karna bisa melihat keindahan air yang mengalir deras di Kabupaten Ngawi. Pada sore itu kami berlima akhirnya berangkat dengan jalan kaki menuju salah satu air terjun yang katanya bagus (dibisikin anak-anak Dukuh Banjaran). Pasalnya kami sedang ada kegiatan KKN di Dukuh Banjaran tersebut, dan kurang enak rasanya kalau anak KKN tidak mengeksplor tempat-tempat menarik disekitar tempat pondokan. 

Akhirnya perjalanan kaki menuju Air Terjun Suwono yang terletak di Dusun Hargosari (kalau tidak salah) dimulai. Rombongan terdiri dari saya sendiri, dua orang sahabat KKN Deny Ardian dan Bayu Eko Pranoto serta tiga remaja asli Banjaran yaitu Setiawan, Ilham dan Syaifudin. 

Perjalanan kami tempuh sekitar satu jam lamanya, melewati alas (hutan) yang penuh dengan tumbuhan seperti pinus dan bambu. Kondisi medan yang naik turun menjadikan perjalanan kami agak lama karena sesekali berhenti untuk beristirahat. Sesekali menyapa penduduk yang sedang beraktifitas diluar rumah, ada beberapa penduduk yang sedang menyadap getah pinus. 
 

 Setelah melewati beberapa desa akhirnya suara gemricik airpun mulai terdengar. Angin sepoy-sepoypun menghampiri kami. Segarnya suasana mulai terasa disekitar air terjun satu ini. Akhirnya perjalanan sampai dan cukup melelahkan juga. Di sekitar air terjun banyak sekali bebatuan besar yang tersebar di aliran arus air dibawah air terjun itu. Setelah sampai di Air Terjun Suwono mata saya langsung terpejam dan seraya dalam hati berucap WOW luar biasa ciptaaan Tuhan. 

Keadaan air yang jernih membuat saya ingin merasakan sensasi membasuh muka dengan air ini, benar sekali rasanya segaarrr brrrr dicampur dengan suasana yang dingin membuat saya ingin berlama-lama bermain dengan air ini. sekian cerita saya,,,,,,